Netbook Navigator NAV9 Slate PC

Beredarnya berbagai perangkat komputer yang menawarkan sejuta kehandalan di pasaran akhir-akhir ini mungkin telah membuat Anda merasa bingung. Ups, sebaiknya Anda tidak usah terlarut dalam kebingunan untuk memilih. Pasalnya kini telah hadir perangkat komputer portabel dengan model dan tampilan terbaru yang mungkin bisa jadi salah satu alternatif pilihan yang sesuai dengan kebutuhan Anda selama ini.

Sejalan dengan itu, sebuah produsen perangkat komputer bernama Netbook Navigator tampaknya baru-baru ini telah meluncurkan PC Slate terbaru yang dikenal sebagai NAB 9 (891A-NN) dengan tampilan layar LCD multitouch berukuran 8,9 inci. Hebatnya lagi, perangkat PC Slate terbaru ini telah didukung oleh keberadaan processor Intel Atom N270 1.6GHz dengan grafis GMA 950, RAM DDR2 berkapasitas 1GB dan media penyimpanan SSD berkapasitas 16GB.

Di lain pihak, PC Slate tersebut juga dilengkapi dengan dukungan built-in untuk Bluetooth dan WiFi serta konektivitas 3G WWAN yang bersifat opsional. Perangkat ini juga memiliki webcam berkemampuan 1.3 Megapixel, slot kartu memori, slot kartu SIM, built-in speaker stereo.

Mengenai harganya di pasaran, PC Slate Netbook Navigator NAV9 ini per unitnya dibandrol seharga 599 USD atau sekitar 6 juta rupiah. Selain perangkat PC Slate NAB 9 Slate, Anda juga akan memndapatkan kartu SD berkapasitas 8GB, baterai yang tahan selama 4-jam penggunaan, charger mobil dan sebuah tas kulit. Hm, Anda berminat?


Sumber:
Berita Teknologi

0 Response to "Netbook Navigator NAV9 Slate PC"

Posting Komentar

Followers

Club Cooee
rachmanda by Informatika