Fax di iPhone dengan MyFax


Mesin fax mungkin terdengar jadul. Namun jangan salah, masih ada orang yang setia menggunakannya.

Mungkin itu sebabnya, hadir sebuah aplikasi iPhone bernama MyFax yang 'mendigitalkan' barang kuno ini.

MyFax diciptakan Protus IP Solutions sebagai aplikasi gratis yang terhubung langsung dengan situs MyFax.com. Dengan aplikasi ini, pengguna bisa menerima fax melalui akun MyFax langsung di iPhone.

Jadi, bagi pengguna yang berpikir bahwa fax merupakan satu hal kuno yang masih eksis di dunia bisnis, mungkin aplikasi ini yang mereka cari.

Dikutip detikINET dari Appolicious, Selasa (17/8/2010), MyFax memiliki interface yang cukup sederhana dan mudah digunakan. Ketika pengguna menjalankan aplikasi ini untuk pertama kali, mereka harus memasukkan informasi akun MyFax dan akan digiring ke halaman utama.

Mereka kemudian tinggal memilih 'Inbox' dan akan menemukan inbox mesin fax virtual. Fax yang masuk juga akan muncul pada inbox email yang disertakan saat mendaftar ke situs MyFax.com.

Aplikasi MyFax untuk iPhone tersedia secara gratis. Namun, layanan MyFax.com merupakan layanan berbayar dengan sistem langganan.


Sumber:
Detikinet

0 Response to "Fax di iPhone dengan MyFax"

Posting Komentar

Followers

Club Cooee
rachmanda by Informatika