Juni, Microsoft Luncurkan Natal untuk Xbox 360



Rencananya Microsoft akan menampilkan “Project Natal” untuk Xbox 360 untuk World Premiere di tanggal 13 Juni dalam event Electronic Entertainment Expo 2010 di Los Angeles. Project Natal merupakan control gerak (motion-controller) berbasis camera dari Microsoft untuk mengontrol bebas permainan game dan entertainment lainnya.


Player dapat berinteraksi dan mengontrol console Xbox 360 melalui Natal ini dengan menggunakan gesture alami dan perintah dari ucapan. Peripheral Natal ini rencananya akan hadir di bulan November 2010 dengan harga kisaran $80 (Rs. 4,000). Project Natal sendiri merupakan ambisi Microsoft untuk ikut dalam kompetisi dengan Nintendo Wii Motion Plus dan pengontrol gerak yang baru dirilis Sony, PlayStation Move.

Microsoft sudah mengumumkan adanya Natal ini di konvensi E3 2010, dan mungkin kali ini merupakan model final untuk retail. Sejumlah nama besar dalam industri game seperti Activision, Bethesda, Capcom, Disney, EA, Konami, MTV, Namco Bandai, Sega, Square Enix, THQ dan Ubisoft berencana akan mengembangkan game untuk perangkat Natal ini.(

0 Response to "Juni, Microsoft Luncurkan Natal untuk Xbox 360"

Posting Komentar

Followers

Club Cooee
rachmanda by Informatika